Gambar_Langit

Hadapi Barito Putera, SFC Matangkan Taktik dan Skema Permainan

waktu baca 2 menit
Senin, 13 Feb 2017 02:15 0 91 Admin Pelita

Bali, Pelita Sumsel — Sriwijaya FC (SFC) bakal menghadapi Barito Putera pada lanjutan grup 4 Piala Presiden 2017 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin (13/2). Jelang laga tersebut, SFC terus mematangkan sejumlah hal.

Salah satunya terkait bola-bola set-piece atau pemanfaatan bola mati. Baik itu dari sepak pojok maupun tendangan bebas. “Hari ini kami mematangkan taktik, skema permainan dan set-piece. Apa yang kami rencanakan mudah-mudahan ada yang keluar besok,” kata Widodo, setelah memimpin timnya berlatih di Lapangan Gelora Trisakti, Minggu (12/2) petang.

Widodo pun memaparkan pandangannya mengenai kekuatan terkini tim Laskar Antasari. Menurutnya, skuat asuhan yang dilatih Jacksen Ferreira Tiago itu tak bisa dianggap enteng.

‎”Barito tim matang dan berpengalaman. Dengan adanya Jacksen, tim itu akan lebih solid. Kami juga berharap anak-anak mengerti akan hal ini. Barito ini bukan tim seperti biasa, tapi mereka hanya menunggu waktu untuk matang,” jelas mantan striker timnas Indonesia itu.

Di samping itu, Widodo juga telah menginstruksikan para pemainnya agar bisa menjaga pertahanan dengan ketat. Sehingga tak mudah ditembus para pemain Barito.

‎”Semua pemain mereka yang masuk ke sepertiga daerah kami itu harus diwaspadai. Kalau mereka hanya bermain-main di daerahnya sendiri tidak perlu diwaspadai,” ulasnya seperti dilansir laman Goal Indonesia.

“Kami sudah tahu permainan mereka, tapi tidak bisa kami buka kepada media. Yang jelas, mereka tim berpengalaman dengan pemain-pemain yang sudah malang melintang di Liga Indonesia.‎ Soal peluang di grup ini, saya sudah bilang, masing-masing tim bisa saling mengalahkan,” pungkasnya. (zp19)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA